Selasa, 08 Oktober 2013

Bokeh adalah?

Apa itu Bokeh?? Menurut saya, bokeh adalah efek blur/tidak tajam yang artistik karena tidak berada di titik fokus sebuah lensa kamera, sehingga dimanfaatkan sebagai keindahan tersendiri dalam sebuah foto. Bokeh itu sendiri sangat bergantung pada beberapa hal, antara lain besarnya aperture lensa, jarak antara kamera dan objek, dan jarak antara objek dan background. Bokeh berasal dari kata jepang Boh-kay yang berarti blur yang estetik (gitulah kira-kira), dan mulai populer istilah ini tahun 1997. Semakin besar bukaan lensa kamera, efek bokeh semakin terasa... saya pernah mencoba membuat efek bokeh dengan beberapa lensa berbukaan lebar :
Gambar diatas adalah efek bokeh yang saya ambil di malam hari menggunakan lensa Biotar dengan bukaan terbesar f/2. Saya mengarahkan kamera ke arah cahaya, namun fokus saya putar ke titik kira-kira 2 meter saja di depan kamera
Kalau yang diatas ini menggunakan lensa Nikkor 55mm f/1.2 @ wide open, bokeh mampir terlihat bulat sempurna
sedangkan yang ini apertur saya geser ke f/2.8, bentuk aperture 7 blade mulai kelihatan bentuknya... Sebenarnya banyak kreasi yang bisa diciptakan akibat bermain-main dengan bokeh ini, terutama malam hari. Ini ada beberapa contoh yang saya ambil dari google... SELAMAT BERIMAJINASI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar